Insentif Sahur Satpam

Pada tanggal 12 Maret 2024 adalah dimulainya bulan ramadhan (1 Ramadhan 1445 H) ijinkan kami segenap Pengurus RT/RW di RW 015 Jelupang untuk mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa bagi warga RMM2 yang beragama Islam.

Mengingat tim keamanan (satpam) yang bertugas di RMM2 juga akan melaksanakan ibadah puasa dan tetap harus dapat menjalankan pekerjaannya dengan baik, maka seperti tahun-tahun sebelumnya, akan diberikan insentif berupa uang makan pada saat sahur sebagai berikut:

Besar Insentif: Rp 30.000,- (per orang)
Jumlah Satpam: 3 orang (setiap giliran jaga)
Jumlah Hari : 30 hari
Total : Rp 2.700.000,-

Sumber dana berasal dari kas RW 015, RT 01, RT 02, RT 03, dan RT 04 masing masing sebesar Rp 540.000,- yang akan dikumpulkan kepada bendahara RW. Pemberian insentif diberikan oleh bendahara RW kepada perwakilan satpam setiap 6 hari sekali sebesar Rp 540.000,-,.